Hari Pertama Cuti Bersama Lebaran 2023, Jalanan Jakarta Mulai Lengang

2023-04-19 1,853


Memasuki hari pertama cuti bersama libur lebaran 2023 atau jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H. Sejumlah ruas jalan protokol di DKI Jakarta terpantau lengang, pada Rabu (19/4/2023) pagi.

Seperti kondisi mulai dari jalan MT Haryono hingga jalan Gatot Subroto sudah tidak ada sama sekali kemacetan yang terlihat.

Beberapa titik yang biasanya rawan macet pun tampak lancar. Kendaraan baik roda dua ataupun roda empat bisa dengan leluasa melintas.