Polres Purwakarta Tertibkan Para Pemudik yang Berhenti di Bahu Jalan Tol Cipali

2023-04-19 18

PURWAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi dari Polres Purwakarta, menertibkan para pemudik yang berhenti di bahu jalan.

Dengan menggunakan motor dan mobil patroli, Polisi Polres Purwakarta meminta para pemudik yang berhenti di bahu jalan, untuk kembali melanjutkan perjalanan.

Karena banyak pemudik yang berhenti di bahu Jalan Tol Cipali, kilometer 78 A, karena kelelahan.

Mereka beristirahat, sambil mendingikan mesin kendaraan.

Berhenti di bahu jalan, berbahaya bagi diri sendiri ataupun pengendara lain.

Polisi menyarankan agar para pemudik beristirahat di rest area yang ada di sepanjang Tol Cipali.

Hingga saat ini, arus kendaraan di ruas Tol Cipali masih padat.

Bahkan arus kendaraan sempat terhenti lama, karena membeludaknya volume kendaraan pemudik pada Rabu (19/04/2023) pagi.

Baca Juga Rest Area KM 397A Tol Semarang-Batang Tambah Fasilitas Untuk Sambut Pemudik [INFO MUDIK] di https://www.kompas.tv/article/399561/rest-area-km-397a-tol-semarang-batang-tambah-fasilitas-untuk-sambut-pemudik-info-mudik

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/399564/polres-purwakarta-tertibkan-para-pemudik-yang-berhenti-di-bahu-jalan-tol-cipali

Free Traffic Exchange