Bershalawat, Warga Binaan Lapas Purwodadi Latihan Rebana Isi Waktu Luang Jelang Berbuka Puasa

2023-04-05 99

GROBOGAN, KOMPAS TV - Untuk mengisi waktu luang, jelang berbuka puasa warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan Purwodadi berlatih rebana sambil melantunkan Shalawat Nabi.

Kegiatan ini dilakukan setiap hari sejak awal ramadan. Lantunan Shalawat Nabi yang diiringi dengan rebana menjadi salah satu kegiatan untuk mengisi waktu luang jelang waktu berbuka puasa.

Para penabuh rebana ini merupakan warga Binaan dari Lembaga Pemasyarakatan Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah yang memang diberikan keleluasaan untuk mengisi waktu ramadan dengan sesuatu yang bermanfaat.

Tak hanya penabuh rebananya saja, tetapi pelatih rebana juga merupakan warga Binaan yang rutin memberikan pelatihan bagi teman-temannya di lapas.

Dan kegiatan ini telah dilaksanakan setiap hari sejak awal ramadan dan biasanya dimulai usai Salat Ashar berjemaah.

Kegiatan ngabuburit berlatih rebana dan melantunkan sholawat kepada Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wa Alihi Wa Sallam diharapkan bisa memberikan kegiatan positif bagi warga Binaan Lapas Purwoadi, sehingga puasa yang dijalani semakin berkualitas.

Baca Juga Pesanan Mushaf Al-Qur'an Meningkat Saat Ramadan di https://www.kompas.tv/article/395064/pesanan-mushaf-al-qur-an-meningkat-saat-ramadan



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/395113/bershalawat-warga-binaan-lapas-purwodadi-latihan-rebana-isi-waktu-luang-jelang-berbuka-puasa