Korban Pembunuhan Berantai Dukun Pengganda Uang Bertambah

2023-04-05 613

BANJARNEGARA, KOMPAS.TV - Jumlah korban pembunuhan berantai yang dilakukan oleh dukun pengganda uang, Slamet Tohari (45) alias Mbah Slamet, di Desa Balun, Kecamatan Wanayasa, Banjarnegara, Jawa tengah, bertambah 2 orang. Sehingga total korban hingga hari Rabu (5/4/2023) siang mencapai 12 orang.

Dua jenazah yang baru ditemukan tersebut langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Margono Soekarjo, Purwokerto, untuk dilakukan autopsi. Diketahui, dua korban ini merupakan pasangan suami istri, warga asal Pesawaran, Lampung.

Pihak kepolisian menyatakan, tersangka, Slamet Tohari sudah mengakui telah membunuh korban-korbanya tersebut.

"Slametnya mengakui, benar," ucap AKBP Hendri Yulianto, Kapolres Banjarnegara.

Hingga kini, tim gabungan masih terus melakukan pencarian di lokasi kejadian karena dikhawatirkan masih ada korban lainnya.

#dukunpenggandauang #pembunuhanberantai #banjarnegara

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/394992/korban-pembunuhan-berantai-dukun-pengganda-uang-bertambah