Lestarikan Burung Maleo Pertahankan Keanekaragaman Hayati

2023-03-31 58

BITUNG, KOMPAS.TV- Pihak PLN UPDK Minahasa bersama BKSDA Sulut terus berkomitmen dalam rangka melestarikan hewan burung Maleo di Tangkoko kota Bitung. Bekerja sama sejak tahun 2019 lalu berdampak baik pada hasil yang baik Dimana telah ditemukan 44 butir burung maleo.

Diikuti tahun 2020 membangun tempat menetas dan selanjutnya tahun 2021 bersama warga, menggelar patroli agar telur maleo tidak dimakan predator lain.

Dari hasil yang ada, telah ditemukan t 44 telur burung maleo,17 diantaranya telah menetas selama pelaksanaan kerjasama//

Pada tahun 2022, kerja sama ini terus dilanjutkan dengan menanam pakan satwa maleo yakni pohon kemiri, pakoba serta pohon nantu.

Pemerintah kota Bitung pun mengapresiasi kinerja PLN UPDK Minahasa, dan BKSDA terkait dengan pelestarian hewan maleo tersebut, sebagai bentuk mendukung pengembalian populasi maleo.

Mendukung program pelestarian maleo menjadi penting, karena keberadaan burung maleo dalam ekosistem berperan membantu penyerbukan tanaman, penyebaran biji-bijian dan pengontrol hama. Penyelamatan burung maleo juga sangat penting karena saat ini termasuk dalam Status Critical Endangered berdasarkan International Union For The Conservation Of Nature.

#pln #pemkotbitung #burungmaleo

Aldy Pascoal Kompas tv Manado

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/393289/lestarikan-burung-maleo-pertahankan-keanekaragaman-hayati

Free Traffic Exchange