PEKANBARU, KOMPAS.TV - Sekretaris Daerah Provinsi Riau, Sf Hariyanto, klarifikasi soal aksi pamer gaya hidup mewah istri dan anaknya, ramai di media sosial.
Hariyanto mengklaim liburan sang istri ke Turki memakai tiket promo.
Ia pun mengaku prihatin, istrinya tidur di lantai saat menginap bersama teman-temannya.
Selain soal liburan ke luar negeri, Sekda Riau juga mengklarifikasi soal tas bermerk berrharga fantastis milik sang istri, yang ia sebut sebagai barang palsu alias KW dan dibeli di pusat perbelanjaan di Jakarta.
Tak berhenti di situ, pesta ulang tahun putrinya yang juga sempat disorot warganet juga diklarifikasi.
Sang ayah menyebut, pesta bukan di hotel berbintang melainkan hanya di sebuah toko.
Menanggapi viralnya dugaan pamer harta keluarga Sekda Riau, DPRD Riau, menyebut itu memalukan dan perlu klarifikasi jujur tanpa adanya pembohongan publik.
Foto dan video pamer gaya hidup mewah dari keluarga Sekda Riau di media sosial akan diklarifikasi KPK, soal asal usul harta kekayaan yang dimiliki.
Baca Juga Doa Nabi Muhammad saat Ramadan, Diselamatkan dari Penyakit dan Dapat Berkah Puasa di https://www.kompas.tv/article/392442/doa-nabi-muhammad-saat-ramadan-diselamatkan-dari-penyakit-dan-dapat-berkah-puasa
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/392446/klarifikasi-sekda-riau-soal-keluarga-flexing-di-medsos-istri-pakai-tiket-promo-dan-tidur-di-lantai