SEMARANG, KOMPAS.TV - Wali Kota Semarang mengapresiasi ambulans yang diberikan suporter Panser Biru PSIS Semarang untuk warga Kota Semarang.
Dua ambulans itu diakui Wali Kota Semarang akan sangat bermanfaat, untuk warga yang membutuhkan pelayanan kesehatan atau pun mengantar jenazah.
Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayi meresmikan 2 unit ambulance Panser Biru untuk warga Kota Semarang.
Peresmian itu berlangsung di halaman Stadion Citarum Semarang.
Selain untuk pelayanan kesehatan dan pengantaran jenazah, mobil ambulas ini merupakan hadiah kado untuk warga Semarag bertepatan dengan kelompok suporter PSIS Semarang Panser Biru berulang tahun yang ke-22.
Wali Kota Semarang juga mengajak kelompok suporter sepak bola PSIS Semarang ini, bisa menjadi contoh bagi suporter sepak bola yang lain agar menjaga ketertiban serta keamanan saat berlangsungnya pertandingan tim kesayangannya.
Selain meresmikan dua ambulans untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, kelompok Panser Biru juga memberikan bantuan kepada anak yatim piatu yang berada di panti asuhan.
Kelompok suporter Kota Semarang berharap bisa terus memberikan bantuan pada masyarakat yang membutuhkan agar bisa memberikan stigma positif warga Semarang.
Baca Juga Ganggu Arus Lalu Lintas, Ratusan Lapak Pedagang Alun-Alun di Pasar Johar Semarang Dibongkar! di https://www.kompas.tv/article/390985/ganggu-arus-lalu-lintas-ratusan-lapak-pedagang-alun-alun-di-pasar-johar-semarang-dibongkar
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/391743/wali-kota-resmikan-2-unit-ambulans-pemberian-panser-biru-psis-semarang-di-stadion-citarum