Sebuah angkot terjun ke jurang sedalam 40 meter diduga akibat rem blong di Simalungun, Sumatera Utara.
Akibatnya, 1 penumpang tewas terjepit badan mobil yang ringsek, sementara sopir dan 1 penumpang lainnya alami luka-luka.
Warga berharap pemerintah setempat memasang pembatas jalan terutama disekitar jalan tikungan yang berada di pinggir jurang.