Dikira Penculik Anak, Pengemis di Bali Dihajar Massa

2023-03-16 0


Beginilah rekaman video amatir yang memperlihatkan pria yang diduga penculik anak diamuk massa, Kamis (9/2). Diketahui kejadian itu terjadi di Desa Bakbakan, Gianyar, Bali. Pria itu diamuk massa karena dicurigai dengan gerak-geriknya yang aneh. 

 

Menghindari massa yang semakin banyak, Polsek Gianyar kemudian mengamankan pria itu dan dibawa ke Mapolsek Gianyar. Dari hasil pemeriksaan, pria itu bernama Cahyadi Muhammad (27) asal Jember, Jatim. 

 

Pria itu merupakan seorang pengemis yang saat itu tengah melintas di kawasan Desa Bakbakan. Polisi pun mengaku tak menemukan cukup bukti bahwa dia seorang penculik anak.