Mahasiswi di Sukabumi Sukses Budi Daya Maggot hingga Hasilkan Untung Jutaan Rupiah

2023-03-16 14


Beginilah aktivitas Elsa Nopianti disela libur kuliah di IPB. Setiap hari Elsa memberikan pakan bagi maggot yang diternaknya di sebuah kandang sederhana di Kampung Cikadu, Sukabumi.

 

Elsa memilah sampah organik yang dikumpulkan dari limbah rumah tangga. Budi daya maggot terbilang cukup mudah. Beternak ulat maggot hanya membutuhkan sampah organik sebagai pakannya.

 

Maggot memiliki keampuhan yang paling cepat untuk mengurai sampah organik.  Kegiatan ini berawal dari keprihatinannya karena banyak sampah di sekitar rumahnya. Elsa kini mempunyai 18 susun wadah untuk membudidayakan maggot.

 

Dalam seminggu elsa bisa memanen sekitar 50 kg maggot dengan harga jual Rp8 ribu per kg. Namun untuk maggot kering bisa mencapai Rp 75 ribu per kg. Kini Elsa menggandeng karang taruna setempat untuk mengembangkan budidaya maggotnya.