Berita kedua, Menteri BUMN Erick Thohir memustuskan akan memindahkan Depo Pertamina Plumpang ke lokasi baru di lahan milik PT. Pelabuhan Indonesia atau Pelindo di Kawasan Tanjung Priok. Untuk pembangunannya rencananya akan dimulai akhir tahun 2024 mendatang.
Berita ketiga, Keluarga salah satu korban meninggal akibat kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, mempertanyakan surat pernyataan yang disodorkan pihak Pertamina saat memberikan santunan sebesar 10 juta rupiah.
Berita keempat, Sembilan orang Polisi tewas dan 11 petugas luka-luka, ketika pelaku bom bunuh diri dengan sepeda motornya menabrak sebuah truk Polisi di Sibi, Barat Daya Pakistan. Untuk saat ini tidak ada pihak yang langsung mengaku bertanggung jawab atas pengeboman tersebut.
Berita kelima, Perdana Menteri Palestina, Mohammed Shtayyeh, memperingatkan bahwa Palestina menghadapi terorisme negara yang terorganisir dan sistematis. Geng-genk penjajah tersebut didukung dan dilindungi oleh pemerintah Israel.