KOMPAS.TV - Personel Grup Band Radja sudah datangi Bareskrim Polri untuk meminta perlindungan pasca peristiwa ancaman pembunuhan setelah mereka menggelar konser di Johor Bahru, Malaysia akhir pekan lalu.
Personel Band Radja mengungkap, hingga kini masing-masing individu dan keluarga mereka masih merasa terancam.
Sebelumnya, Grup Band Radja telah melaporkan ancaman pembunuhan ini ke Polisi Malaysia.
Baca Juga Diancam Dibunuh Usai Konser di Malaysia, Band Radja Minta Perlindungan Polisi di https://www.kompas.tv/article/387834/diancam-dibunuh-usai-konser-di-malaysia-band-radja-minta-perlindungan-polisi
Namun, informasi terakhir terduga pelaku pengancaman yang sudah diperiksa sudah dibebaskan karena telah membayar denda.
Sementara itu, Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Johor Bahru Malaysia menyampaikan, saat ini kasus pengancaman pada Grup Band Radja sudah masuk pelimpahan berkas ke Kejaksaan.
KJRI menyampaikan dugaan sementara tindak pengancaman terhadap Band Radja terkait dengan masalah kontrak.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/387899/band-radja-diancam-dibunuh-kjri-menduga-pengancaman-terkait-masalah-kontrak