GORONTALO, KOMPAS.TV - Sebuah minibus milik pemerintah Gorontalo terperosok ke dalam saluran air setinggi satu meter di jalan Nani Wartabone Kota Gorontalo. Insiden ini terjadi akibat sang sopir diduga kurang awas.
Upaya kepolisian dan warga untuk mengangkat minibus yang terperosok ke saluran air menggunakan tali tak membuahkan hasil. Minibus berhasil diangkat satu jam kemudian dengan menggunakan mobil derek.
Kejadian berawal saat minibus hendak memarkir di depan SPBU. Diduga sang sopir kurang awas hingga minibus berakhir di dalam saluran air setinggi satu meter. Insiden ini menjadi yang ketiga kalinya sejak saluran air diperbaiki.
#MobilDinas
#Terperosok
#MinibusGorontalo
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/387268/mobil-dinas-gorontalo-terperosok-ke-saluran-air