15 Orang Tewas Kebakaran Pertamina Plumpang, Komisi VII DPR : Kami Sudah Berkali-Kali Mengingatkan!

2023-03-04 241

JAKARTA, KOMPAS TV - Kebakaran Depo Pertamina terjadi di Jalan Tanah Merah Bawah RT 012 RW 09, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Jumat (3/3/2023) malam.

Saat ini api sudah padam, tetapi proses pendinginan masih terus dilakukan.

Di lokasi kejadian masih banyak sisa-sisa bangunan yang sudah terbakar dan puluhan rumah warga juga ikut terbakar.

Jumlah korban meninggal dunia dan luka-luka lainnya akibat insiden kebakaran maut di depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara, kian bertambah karena masih banyaknya korban yang tertimbun puing-puing dari ledakan tersebut.

Baca Juga Erick Thohir Perintahkan Pertamina Usut Tuntas Insiden Kebakaran Pipa Bensin Depo Pertamina Plumpang di https://www.kompas.tv/article/384449/erick-thohir-perintahkan-pertamina-usut-tuntas-insiden-kebakaran-pipa-bensin-depo-pertamina-plumpang

Para korban dari peristiwa kebakaran depo Pertamina sebagian besar mengalami luka bakar dan telah menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit untuk mendapatkan perwatan yang intersif.

Sampai saat ini, tim SAR gabungan masih ada di lokasi kebakaran untuk mencari kemungkinan korban lain di antara puing-puing bangunan yang telah hangus terbakar.

Menurut informasi yang diperoleh kebakaran terjadi pada pukul 20.00 WIB. Petugas kebakaran tetap berada di lokasi sampai proses pendinginan selesai.

Menurut warga sekitar, bau solar menyengat meneyelimuti area Tanjung Priok dan Koja malam ini.

"Sekali lagi ini sebuah pelajaran pait sekali, kami di Komisi VII berkali-kali mengingatkan agar bahkan itu Plumpang itu sudah waktunya dipindah," jelas Sugeng Suparwoto selaku Ketua Komisi VII DPR.

Puluhan korban sudah berjatuhan, 15 orang meninggal dan puluhan lainnya luka-luka.

Ketua Komisi VII DPR juga mejelaskan bahwa perlu adanya kecermatan yang lebih untuk jarak rasio antara tangki tersebut dengan pemukiman warga dan sudah diingatkan berkali-kali bahwa di Plumpang sangat berbahaya.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/384389/15-orang-tewas-kebakaran-pertamina-plumpang-komisi-vii-dpr-kami-sudah-berkali-kali-mengingatkan