MAROKO, KOMPAS.TV - Al Hilal akan menghadapi Real Madrid pada final piala dunia antarklub yang digelar di Stadion Prince Moulay Abdellah, Minggu (12/1) malam.
Al Hilal menciptakan kejutan dengan mengalahkan Flamengo dari Brasil di semifinal piala dunia antar klub 2022. Kemenangan itu mengantarkan mereka ke partai puncak dan berjumpa pemenang Liga Champions, Real Madrid, minggu (12/1) malam.
Meski tidak diunggulkan, Al Hilal tetap ingin berburu sejarah, di piala dunia antarklub ini. Klub asal Arab Saudi ini sadar diri memiliki kualitas di bawah Los Blankos.
Tetapi Al Hilal menolak menyerah sebelum perang.
Bahkan pelatih Ramon Diaz memberikan ancaman nyata kepada Real Madrid dengan menjanjikan permainan menarik demi bisa membawa pulang trofi ke Arab Saudi.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/377710/jumpa-real-madrid-di-final-piala-dunia-antarklub-al-hilal-ingin-cetak-sejarah