9 Potensi Bencana Yang Perlu Diwaspadai Masyarakat di Sorong

2023-02-08 1

SORONG, KOMPAS.TV - Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Sorong meminta agar masyarakat perlu membuat jalur evakuasi baik di rumah perkantoran dan fasilitas umum lainnya, mengingat bencana alam bisa kapan saja terjadi.

Di Kota Sorong ada 9 potensi bencana alam yang bisa saja terjadi seperti, banjir bandang, longsor, gempa bumi, tsunami, kekeringan, kebakaran hutan dan beberapa bencana lainnya.

Untuk gempa bumi dan banjir bandang perlu diwaspadai seluruh wilayah di Kota Sorong, sementara tsunami perlu diwaspadai pada daerah pesisir.

Mengacu pada letak geografis dan cuaca saat ini, badan penanggulangan bencana daerah Kota Sorong sejak dini minta masyarakat untuk selalu waspada.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/376475/9-potensi-bencana-yang-perlu-diwaspadai-masyarakat-di-sorong