Suami Istri di Palopo Kompak Curi 19 Sepeda Motor, Bagi Peran dalam Beraksi

2023-02-08 36

PALOPO, KOMPAS TV - Sepasang suami istri di Palopo Sulawesi Selatan kompak jadi pelaku curanmor.

Suami istri tersebut kedapatan telah mencuri 19 unit sepeda motor di lokasi berbeda.

Sang suami bertugas melakukan survei calon korban, hingga mengeksekusi pencurian motor.

Baca Juga Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Curanmor Spesialis Pencurian Motor yang Terparkir di Masjid! di https://www.kompas.tv/article/370485/polisi-berhasil-ringkus-pelaku-curanmor-spesialis-pencurian-motor-yang-terparkir-di-masjid

Lantas motor akan diberikan pada sang istri, yang kemudian akan membawa ke kediamannya.

Sang istri kemudian menghubungi penadah untuk mengambil motor curian tersebut.

Sebanyak 19 sepeda motor telah diamankan oleh Polres Palopo.

Korban kebanyakan merupakan mahasiswa yang tinggal di rumah indekos.

Video Editor: Firmansyah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/376248/suami-istri-di-palopo-kompak-curi-19-sepeda-motor-bagi-peran-dalam-beraksi