Ruang ICU di RSUD Bandung Kiwari Dipenuhi Asap Tebal, Pasien Dievakuasi Keluar Rumah Sakit!

2023-02-01 3

BANDUNG, KOMPAS.TV - Kepulan asap memenuhi ruangan ICU Rumah Sakit Umum Daerah, RSUD Bandung Kiwari, tadi pagi (01/02).

Ratusan pasien yang tengah dirawat dievakuasi ke tempat aman.

Asap memenuhi ruang ICU lantai 4 Rumah Sakit Umum Daerah, RSUD Bandung Kiwari.

Perawat pun mengevakuasi pasien keluar rumah sakit.

Baca Juga Kebakaran Hanguskan Rumah Panggung di Kota Parepare, Api Berawal dari Lantai 2 di https://www.kompas.tv/article/373676/kebakaran-hanguskan-rumah-panggung-di-kota-parepare-api-berawal-dari-lantai-2

Wali Kota Bandung yang berada di lokasi kebakaran mengungkapkan, alat steril udara di ruang ICU overheat sehingga mengeluarkan asap tebal.

Akibat kebakaran ini pasien yang ruangannya terdampak dipindahkan ke sejumlah rumah sakit di Kota Bandung.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/373997/ruang-icu-di-rsud-bandung-kiwari-dipenuhi-asap-tebal-pasien-dievakuasi-keluar-rumah-sakit