Terekam Kamera Amatir, Mobil Terguling Akibat Menghantam Beton Pembatas di Tol Keluar Krukut

2023-01-30 3,552

DEPOK, KOMPAS.TV - Sebuah mobil terguling di dekat pintu Tol Keluar Krukut, Cinere Depok, Jawa Barat.

Pengemudi mobil hanya mengalami luka ringan.

Dalam visual yang direkam warga, tampak posisi mobil sudah terbalik dan menutup sebagian ruas jalan tol.

Baca Juga Toko Perabotan di Cikarang Ludes Terbakar, Saksi: Api Muncul dari Belakang Toko! di https://www.kompas.tv/article/373348/toko-perabotan-di-cikarang-ludes-terbakar-saksi-api-muncul-dari-belakang-toko

Pihak kepolisian dan petugas tol pun mengamankan lokasi kejadian dan memastikan kelancaran arus lalu lintas.

Mobil ini terguling usai menabrak beton pembatas jalan dengan kecepatan tinggi.

Pengemudi saat itu hanya sendiri tanpa penumpang lain dan hanya mengalami luka ringan.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/373351/terekam-kamera-amatir-mobil-terguling-akibat-menghantam-beton-pembatas-di-tol-keluar-krukut