Chicongfan Makanan Medan Jualannya Keliling

2023-01-29 188

KOMPASTV - Benu Buloe janjian dengan Mas Satimin, penjual Chicongfan yang biasa keliling di daerah Serpong dengan gerobak motornya. Chicongfan merupakan makanan khas Medan yang sebenarnya berasal dari Guandong Cina Selatan.

Chicongfan berbahan dasar dari tepung beras bertekstur mirip seperti kwetiau. Mas Satimin menjual Chicongfan dengan tambahan aneka gorengan, antara lain lumpia, uyen, lobak, dan siomay. Chicongfan dan gorengan digunting baru dicampur dengan saus, minyak wijen, bawang goreng, dan wijen.

Keberagaman Indonesia menciptakan cita rasa kuliner yang kaya, termasuk dengan hadirnya hidangan peranakan yang mendapat pengaruh dari masyarakat keturunan Tionghoa.

Chicongfan: Satimin (0852 5849 4644)

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/372927/chicongfan-makanan-medan-jualannya-keliling

Free Traffic Exchange