Kronologi Bus Persis Solo di Lempari Batu oleh Suporter Persita

2023-01-29 10,535

Kronologi Bus Persis Solo di Lempari Batu oleh Suporter Persita

Manajemen Persis Solo akhirnya memberikan penjelasan terkait kronologi lengkap insiden pelemparan bus yang diserang oknum suporter Persita Tangerang di kawasan Kelapa Dua, Tangerang, Sabtu (28/1/2023) petang.

Dalam rilis yang diterima Suarasurakarta.id, Manajer Persis Solo, Erwin Widianto menjelaskan, kejadian bermula ketika bus Persis Solo yang berisikan official team hendak bertolak kembali menuju Kota Solo setelah laga melawan Persita.

Namun, sekelompok orang memulai penyerangan terhadap bus Laskar Sambernyawa sekitar pukul 18.17 WIB di kawasan Kelapa Dua hingga pintu Tol Panunggangan.

Akibat dari insiden tersebut, kaca dari bus pecah karena lemparan batu dan juga satu orang official klub mengalami luka ringan.