Harga Beras Tak Kunjung Turun, Bulog Gorontalo Salurkan Beras Medium

2023-01-23 15

GORONTALO, KOMPAS.TV Meskipun Petani di Gorontalo kini memasuki masa panen padi, namun demikian masa panen ini tak membuat harga beras di pasar tradisional turun.

Harga beras di tingkat pedagang kini di jual dengan harga 11 Ribu rupiah hingga 12 ribu rupiah perliter.

Pedagang mengaku harga beras di Kota Gorontalo sebagian besar naik 500 hingga 1000 rupiah perliter.

Pedagang khawatir harga beras ini terus naik dan berdampak kepada pembeli, pasalnya sejak bulan Desember harga beras tak kunjung turun. Ungkap Pian pedagang.

Kenaikan harga beras juga diakui oleh kepala Bulog Sub Divre Gorontalo Munafri Samsudin.

Menurut Munafri kenaikan beras terjadi di semua varietas, namun ia mengklaim sejak beberapa hari terakhir harga beras mengalami penurunan setelah dilakukan operasi pasar.

Selain itu, Bulog Gorontalo juga menyalurkan ratusan ribu beras bulog medium kepada sejumlah agen beras di Gorontalo melalui program stabilisasi pasokan dan harga pangan.

Hingga kini Bulog Sub Divre Gorontalo telah menyalurkan sepuluh ton beras medium kepada masyarakat untuk menekan kenaikan harga.

Beras bulog akan terus salurkan hingga harga beras di Gorontalo kembali normal.



#beras

#naik

#Pasar Tradisional

#Bulog Gorontalo

#Gorontalo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/370881/harga-beras-tak-kunjung-turun-bulog-gorontalo-salurkan-beras-medium

Free Traffic Exchange