Pelaku Bawa Kabur DVR CCTV, Polisi Identifikasi Kendaraan Pencuri Rumah Jaksa KPK!

2022-12-28 500

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi sedang mengidentifikasi pelaku pencurian di rumah Jaksa KPK di Yogyakarta.

Polisi menyebut pelaku menggunakan kendaraan roda dua.

Melalui sejumlah rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian, polisi sedang mengidentifikasi kendaraan yang diduga digunakan pelaku.

Selain mencuri tas dan laptop, pelaku juga membawa DVR CCTV.

Baca Juga Polisi Dalami Motif Pencurian di Rumah Jaksa KPK yang Ambil Laptop, Harddisk hingga DVR CCTV di https://www.kompas.tv/article/362599/polisi-dalami-motif-pencurian-di-rumah-jaksa-kpk-yang-ambil-laptop-harddisk-hingga-dvr-cctv

Saat ini polisi masih terus mendalami terkait motif pencurian yang menimpa Jaksa KPK di rumahnya kawasan Wirobrajan, Kota Yogyakarta.

Sementara itu, Wakil Ketua KPK Alexander Marwata yakin, tidak ada barang bukti perkara korupsi di dalam laptop Jaksa yang dicuri.

Alexander menyebut dokumen perkara yang ada dalam laptop tersebut, memiliki backup, atau cadangan di tempat lain.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/362627/pelaku-bawa-kabur-dvr-cctv-polisi-identifikasi-kendaraan-pencuri-rumah-jaksa-kpk