PAPUA, KOMPAS.TV - Pesawat Rimbun Air tergelincir di Bandara Udara Moanemani, Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah.
Pendaratan pesawat tidak mulus lantaran angin kencang.
Ini adalah detik detik saat Pesawat Rimbun Air yang membawa 7 penumpang tergelincir di Bandara Moanemani.
Baca Juga Persiapan Malam Natal di Gereja Katedral Jakarta, Cek Jadwal Misa dan Syarat Ibadah Luring di https://www.kompas.tv/article/361411/persiapan-malam-natal-di-gereja-katedral-jakarta-cek-jadwal-misa-dan-syarat-ibadah-luring
Peristiwa pesawat tergelincir ini terjadi sekitar pukul 01.00 WIT siang.
Pesawat kehilangan kendali karena diterpa angin kencang saat hendak mendarat hingga menabrak runway bandara.
Polisi menyebut tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Saat ini proses evakuasi terhadap Pesawat Rimbun Air masih dilakukan.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/361416/inilah-detik-detik-pesawat-rimbun-air-hilang-kendali-dan-tergelincir-di-bandara-moanemani