Polsek Rappocini Dijaga Ketat Pasca Bom Bunuh Diri

2022-12-09 1

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Pasca kejadian bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar Bandung, Polsek Rappocini menambah personel penjagaan dilengkapi dengan kendaraan bermotor. Para pengunjung pun diperiksa secara ketat saat ingin masuk kedalam polsek.

Pasca kejadian bom bunuh di Bandung kini polsek Rappocini kota Makassar langsung melakukan penjagaan ketat dipintu masuk polsek personel yang bertugas melakukan pemeriksa setiap warga yang masuk kedalam Polsek Rappocini. Polsek Rappocini ini merupakan Polsek pelintasan pintu gerbang masuk ke kota Makassar dan keluar antar kabupaten.

Tidak hanya sekali diperiksa namun warga atau pelapor yang masuk ke dalam polsek juga kembali diperiksa baik dari segi baju hingga barang bawaannya. Untuk saat ini pihak Polsek Rappocini juga menambah personel penjagaan menjadi 10 orang dan menambah 3 personel patroli bermotor.



#bombunuhdiri

#polsekastanaanyarbandung

#polsekrappocini

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/356678/polsek-rappocini-dijaga-ketat-pasca-bom-bunuh-diri