Kiamat tidak akan terjadi sebelum kemunculan Imam Mahdi, dajjal dan nabi isa as
Imam Mahdi bukanlah sebuah nama, melainkan julukan yang disandang oleh seorang laki-laki pilihan Allah SWT
yang akan memimpin seluruh umat islam kelak
Dalam Bahasa Arab, kata Imam berarti "pemimpin", sedangkan Mahdi berarti "orang yang mendapat petunjuk". Dengan demikian Imam Mahdi adalah pemimpin yang telah diberi petunjuk oleh Allah SWT
Secara garis besar tugas Imam Mahdi adalah menegakkan keadilan di bumi ketika . Menurut hadis riwayat Ibnu Majah, Imam Mahdi akan muncul dari timur Jazirah Arab. Imam Mahdi akan muncul setelah Dajjal dan sebelum kemunculan Nabi Isa.as
Imam al-Mahdi berperan untuk menguasai seluruh bangsa Arab sebagaimana Nabi SAW bersabda:
"Dunia tidak akan berlalu pergi sehingga bangsa Arab akan dikuasai oleh seorang lelaki dari kalangan ahli baitku yang namanya bersamaan dengan namaku." hadis riwayat at Tirmizi
Saat hari kiamat, dunia akan menjadi sangat kacau, Di tengah kekacauan dunia, Imam Mahdilah yang bertugas untuk menuntun manusia kembali ke jalan Allah.
Mulai dari memberantas hal yang mengingkari keberadaan Allah, melaksankan syariat islam berdasarkan aturan Al-Quran, mempererat perdamaian, keamanan, serta kesejahteraan umat Islam.
Imam Mahdi akan datang ke bumi dengan membawa keadilan selama tujuh tahun, hal ini disebutkan dalam hadis Baginda Nabi SAW berikut:
"Al-Mahdi dariku. Dahinya luas dan hidungnya mancung. Dia akan memenuhkan bumi dengan keadilan sebagaimana ia dahulunya dipenuhi dengan kezaliman dan dia akan menguasai selama tujuh tahun." (Hadis Riwayat Abu Daud).