Dapat Izin Edar BPOM, Minyak Makan Merah Siap Dipasarkan

2022-11-24 2

Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, mengatakan minyak makan merah sudah mendapatkan izin edar dari BPOM dan siap didistribusikan kepada konsumen Januari 2023 mendatang. Pendistribusian akan diutamakan kepada masyarakat dan petani di sekitar pabrik pengolahan.

Teten juga memastikan akan mematok harga lebih murah untuk komoditas ini dibandingkan harga minyak goreng curah , yakni seharga Rp 9.000.

“Harus di bawah migor (minyak goreng), bisa Rp 9.000 (per kg), jadi murah. Ini solusi bagi masyarakat dan petani dan juga sehat serta aman bagi konsumen,” kata dia di Gedung Kementerian Koperasi dan UKM, di Jakarta, Jumat (26/8).

Free Traffic Exchange