433 Personil Koarmada III Ikut Latihan Pengamanan Objek Vital Nasional

2022-11-18 11

SORONG, KOMPAS.TV - Sebanyak 433 Personil Komando Armada III dilepas oleh Panglima Kormada III, Laksamana Muda TNI Irvansyah, untuk melaksanakan latihan pengamanan objek vital di Distrik Seget Kabupaten Sorong.

Latihan pengamanan ini meliputi beberapa alur mulai dari ancaman penyanderaan tenaga kerja, penguasaan area objek vital, terorisme dan pembajakan kapal serta latihan lainnya.

Selain personil sejumlah peralatan tempur seperti kendaraan taktis, KRI, pesawat udara dan peralatan lainnya disediakan untuk pelatihan kali ini.

Selain kawasan Kilang Pertamina RU VII Kasim yang menjadi fokus latihan pengamanan, pasukan Kormada III juga akan mengamankan kawasan bandara dan pelabuhan.

Diharapkan kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun ini dapat meningkatkan kesiapsiagaan dan profesionalisme prajurit dalam pengamanan objek vital strategi nasional.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/349837/433-personil-koarmada-iii-ikut-latihan-pengamanan-objek-vital-nasional

Free Traffic Exchange