BLITAR, KOMPAS.TV - 26 buah granat ditemukan di lahan warga di Kabupaten Blitar.
Puluhan granat itu ditemukan oleh seorang warga yang hendak menggali tanah untuk fondasi rumah.
Saat menggali tiba-tiba cangkul warga itu mengenai sebuah besi, saat dilihat diketahui benda itu adalah granat.
Tim Jihandak Brimob Polda Jawa Timur yang mendapatkan laporan langsung melakukan pencarian dengan metal detektor.
Hasilnya ditemukan total ada 26 granat yang tertanam di dalam tanah.
Setelah diamankan, granat tersebut langsung diledakkan.
Baca Juga Ricuh di Dogiyai Papua Tengah, Massa Bakar 6 Kantor Pemerintah! di https://www.kompas.tv/article/348070/ricuh-di-dogiyai-papua-tengah-massa-bakar-6-kantor-pemerintah
_____
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https:www.kompas.tv/live
Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.
Yuk, subscribe channel youtube Kompas TV!
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV.
Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https:www.kompas.tv
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/348075/26-granat-ditemukan-di-lahan-warga-di-kabupaten-blitar