JAKARTA, KOMPAS TV - Kepolisian terus dalami misteri kematian satu keluarga di Citra Garden 1 Extension, Kalideres, Jakarta Pusat.
Polsek Kalideres pada Sabtu (12/11) periksa perwakilan keluarga korban. Dari pemeriksaan tersebut, diketahui bahwa korban terkesan menjauhkan diri dari keluarga inti.
Baca Juga Adik Korban Keluarga Tewas di Kalideres Buka Suara! Ungkap Kehidupan Korban hingga Putus Kontak di https://www.kompas.tv/article/347705/adik-korban-keluarga-tewas-di-kalideres-buka-suara-ungkap-kehidupan-korban-hingga-putus-kontak
"Keluarga ini memang terkesan menjauhkan diri dari keluarga inti," ungkap Kapolsek Kalideres, Sabtu (12/11).
"Bertemu terakhir 5 tahun lalu, hanya sebatas mengucapkan selamat ulang tahun," lanjutnya.
Tak hanya dengan keluarga, empat korban tersebut juga tertutup di lingkungan peruhamah.
Dari keterangan sejumlah saksi, warga sekitar tak begitu tahu dan mengenal satu keluarga yang ditemukan tewas ini.
"Keluarga ini memang terutup, tidak bersosialisasi dengaj warga sekitar," lanjut Kapolsek.
Sejumlah pihak telah sampaikan kesaksian soal satu keluarga tewas di Citra Garden 1 Extension, Kalideres, Jakarta Barat.
Temuan dimulai dari Ketua RT setempat yang memutuskan mendobrak rumah karena warga mencium bau menyengat dari arah dalam rumah.
Empat mayat yang merupakan satu keluarga ditemukan di lokasi yang berbeda-beda.
Polisi menyebut rumah dalam kondisi rapi dan tidak ditemukan ada bekas kejahatan. Hal serupa juga diungkapkan Asiung selaku Ketua RT.
Para korban lantas diotopsi, dan dokter forensik menyebut dugaan keempat korban meninggal di waktu yang berbeda.
Jenazah korban alami waktu pembusukan yang berbeda-beda.
Video Editor: Bara Bima
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/347732/polisi-soal-keluarga-tewas-di-kalideres-terkesan-menjauhkan-diri-dari-keluarga-inti