Daden Ajudan Ferdy Sambo Bantah Geledah Adik Yosua

2022-11-08 11

JAKARTA, KOMPAS.TV - Majelis hakim Wahyu Imam Sentosa mengkonfrontir dengan keterangan adik Yosua, Reza yang menyebut sempat digeledah oleh Daden pada malam kejadian. Namun Daden bersikeras bahwa keterangan yang disampaikannya benar.

Hakim juga mencecar saksi daden soal kapan Daden mengetahui kejadian penembakan Yosua. Daden mengaku mengetahui peristiwa penembakan pada dini hari setelah penembakan.

Baca Juga Hakim Cecar Ajudan Ferdy Sambo Soal Keterangan yang Berbeda dari Saksi Lain di https://www.kompas.tv/article/346181/hakim-cecar-ajudan-ferdy-sambo-soal-keterangan-yang-berbeda-dari-saksi-lain

Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan melanjutkan sidang terdakwa kasus pembunuhan Brigadir N Yosua Hutabarat, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi dengan agenda pemeriksaan saksi. Total ada 13 saksi yang memberikan keterangan di sidang hari ini (8/11/2022).

Video Editor: Lintang Amiluhur

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/346221/daden-ajudan-ferdy-sambo-bantah-geledah-adik-yosua