Waspada Subvarian Covid XBB, Pemeriksaan Kesehatan di Bandara Soekarno Hatta Diperketat

2022-10-28 1

TANGERANG, KOMPAS.TV - Mewaspadai subvarian baru covid-19, omicron XBB, Kantor Kesehatan Pelabuhan Bandara Soekarno-Hatta, memperketat pengawasan di pintu kedatangan luar negeri.

Para penumpang dari luar negeri akan melewati pemeriksaan suhu tubuh, dan pengamatan gejala covid-19 dari masing-masing penumpang, seperti batuk, dan flu.

Baca Juga Waspadai Gejala yang Mengarah ke Covid Varian XBB, Fatality Rate Rendah tapi Cepat Menular di https://www.kompas.tv/article/342557/waspadai-gejala-yang-mengarah-ke-covid-varian-xbb-fatality-rate-rendah-tapi-cepat-menular

Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Soekarno-Hatta menyebut, jika ada penumpang dengan suhu tubuh 37,5 akan dilakukan swab antigen.

Dan jika postif covid-19, penumpang akan menjalani tes usap PCR, dan diteliti apakah termasuk subvarian XBB.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/342650/waspada-subvarian-covid-xbb-pemeriksaan-kesehatan-di-bandara-soekarno-hatta-diperketat