Polisi Ungkap Kronologi Kebakaran di Kubah Masjid Jakarta Islamic Center

2022-10-19 504

KOMPAS.TV - Kubah Masjid Jakarta Islamic Center roboh saat api sempat berkobar di bangunan yang tengah direnovasi namun terbakar tersebut.

Kebakaran di Jakarta Islamic Center atau JIC yang terletak di Jl. Kramat Raya Koja Jakarta Utara pada Rabu 19 Oktober 2022 sekitar pukul 15.15 WIB proses pemadamam melibatkan 30 unit mobil pemadam di pihak Damkar.

Baca Juga Kubah Masjid Jakarta Islamic Center Roboh usai Terbakar saat Direnovasi di https://www.kompas.tv/article/339721/kubah-masjid-jakarta-islamic-center-roboh-usai-terbakar-saat-direnovasi

Petugas damkar menyebut bahwa pihaknya menerima laporan kebakaran pada pukul 15.24 WIB.

Petugas kemudian langsung meluncur ke lokasi, tiba sekitar pukul 15.31 WIB dan mulai memadamkan kobaran api.

Jakarta Islamic Center atau JIC sendiri sedang dalam tahap renovasi sehingga diduga bagian kubah terkena percikan api yang menyebabkan kebakaran.

Baca Juga Kubah JIC Terbakar, Puluhan Mobil Pemadam Kebakaran Dikerahkan! di https://www.kompas.tv/article/339716/kubah-jic-terbakar-puluhan-mobil-pemadam-kebakaran-dikerahkan



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/339744/polisi-ungkap-kronologi-kebakaran-di-kubah-masjid-jakarta-islamic-center