MEDAN, KOMPAS.TV Kepala Regional I PT Pos Indonesia Sumatra Dino Ariyadi menugaskan timnya untuk terjun langsung ke Kecamatan Secanggang. Salah satu tujuan petugas Pos Indonesia adalah Desa Jaring Halus di Kabupaten Langkat. Daerah tersebut merupakan tempat domisili sekitar 424 penerima Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT BBM.
Metode door-to-door digunakan agar para KPM tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan bila harus pergi ke kecamatan. Rahmawati dan Maimanah selaku KPM BLT Langkat berterima kasih kepada pemerintah serta Pos Indonesia yang telah menyalurkan bantuan hingga ke daerah terpencil.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/336217/jangkau-kpm-di-desa-terpencil-langkat-pt-pos-indonesia-gunakan-metode-door-to-door