Jembatan Putus, Warga Terisolir

2022-10-07 12

JEMBRANA, KOMPAS TV - Seperti inilah perjuangan warga Banjar Nusamara, Desa Yehembang Kangin, Kabupaten Jembrana, Bali, untuk bisa keluar dari perkampungan mereka.

Lantaran jembatan satu-satunya putus tersapu banjir lebih dari setahun lalu, kini 21 kepala keluarga atau lebih dari 100 jiwa di Banjar Nusamara terisolir.

Setiap hari warga termasuk puluhan siswa yang bersekolah di seberang sungai mesti bertaruh nyawa menyeberangi sungai yang arusnya cukup deras.

Bahkan akibat belum diperbaikinya jembatan yang putus ini/warga mengaku terkendala saat membawa saudara mereka yang sakit, lantaran fasilitas kesehatan berada di seberang sungai. Tidak hanya itu, warga juga mengaku jika air sungai meluap aktifitas warga termasuk anak sekolah terpaksa dihentikan demi keselamatan.

Warga sangat berharap, jembatan yang telah putus lebih dari setahun lalu ini cepat diperbaiki agar aktifitas warga kembali normal dan tidak terisolir seperti sekarang.











#jembatanputus #desa_yeh_embang_kangin #jembrana

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/335833/jembatan-putus-warga-terisolir

Free Traffic Exchange