Mahasiswa Curi Motor Mahasiswa Terekam Cctv

2022-10-03 2,016

JEMBER, KOMPAS.TV - Aksi pencurian sepeda motor terjadi di kampus Universitas Islam KH Achmad Siddiq, Jember, Jawa Timur. Pelaku terekam kamera pengawas saat membawa sepeda motor hasil curian melewati pintu gerbang kampus. Pelaku mengincar sepeda motor yang kuncinya tertinggal dan masih tertancap di sepeda motor.

Setik -detik aksi pelaku pencurian sepeda motor milik mahasiswa di lokasi parkir Universitas Islam KH Achmad Siddiq, Jember, ini terekam kamera pengawas dan viral di media sosial.

Pelaku bernama Mohammad Oky David, warga Desa Sumuran, Kecamatan Ajung, Jember, Jawa Timur, yang juga mahasiswa kampus setempat datang menggunakan sepeda motor miliknya yang berwarna merah.

Namun tak berselang lama, pelaku terekam kamera CCTV keluar kampus mengendarai sepeda motor matic warna hitam dengan nomor polisi P 4308 RJ.

Berdasarkan rekaman tersebut, polisi menangkap pelaku di sebuah rumah kontrakan yang tak jauh dari lokasi kampus.

Hasil pemeriksaan, pelaku membawa kabur sepeda motor milik korban yang juga seorang mahasiswa karena melihat kunci motor masih tertancap.

Polisi menyita barang bukti helm, sepatu, pakaian pelaku saat melakukan pencurian dan satu unit sepeda motor korban yang saat ini diserahkan ke pemiliknya atas nama Ziyadun Niamilah yang berasal dari Banyuwangi.

Akibat perbuatannya, pelaku terancam hukuman kurang lebih tujuh tahun penjara tentang pencurian.

#beritajember
#uinkhasjember
#mahasiswajember
#curimotor



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/334462/mahasiswa-curi-motor-mahasiswa-terekam-cctv