BALIKPAPAN, KOMPAS.TV - Tawuran antar pelajar dari lima sekolah terjadi di Balikpapan, Kalimantan Timur selama dua hari berturut-turut.
Tawuran dipicu adanya selisih paham.
Video amatir milik warga ini merekam tawuran terjadi antara pelajar SMP dan SMA di Balikpapan.
Baca Juga Dua Kelompok Warga Tawuran di Terowongan Manggarai, Warga Bawa Senjata Tajam dan Petasan! di https://www.kompas.tv/article/329684/dua-kelompok-warga-tawuran-di-terowongan-manggarai-warga-bawa-senjata-tajam-dan-petasan
Para pelajar ini tawuran dengan membawa senjata tajam, sehingga menimbulkan kecemasan warga.
Tawuran terjadi selama dua hari berturut-turut, hingga Polsek Balikpapan Barat turun tangan.
Akhirnya, polisi mengamankan sejumlah pelajar dari lima sekolah dan melakukan mediasi dengan memanggil pihak sekolah, kelurahan, serta orang tua para pelajar.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/331511/tawuran-antar-5-sekolah-di-balikpapan-resahkan-warga-pelajar-bawa-senjata-tajam