Sidang Etik Kasus Pembunuhan Yosua Terus Berlanjut, Masih Ada 26 Anggota Polri yang Belum Disidang

2022-09-14 8

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi terus melanjutkan penyelidikan pelanggaran etik, dalam penanganan kasus pembunuhan Brigadir Yosua.

Puluhan anggota Polri diduga melanggar etik dalam kasus ini.

Sidang etik kasus ini dilakukan di Gedung TNCC Mabes Polri Jakarta.

Baca Juga Selain Kemensesneg, Kamaruddin Ungkap Ferdy Sambo Manfaatkan Ketua Komisi DPR Lobi Menteri Eks Polri di https://www.kompas.tv/article/328265/selain-kemensesneg-kamaruddin-ungkap-ferdy-sambo-manfaatkan-ketua-komisi-dpr-lobi-menteri-eks-polri

Kemarin polisi menggelar sidang pelanggaran etik Brigadir FF atau Frillyan Fitri Rosadi, yang menghadirkan empat saksi.

Sidang Komisi Kode Etik Polri KKEP menjatuhkan sanksi administratif berupa mutasi bersifat demosi, atau turun jabatan selama dua tahun.

Frillyan terbukti bersalah menghapus foto dan video jurnalis yang melakukan peliputan, di tempat kejadian perkara pembunuhan Brigadir Yosua.

Frillyan menyatakan menerima putusan itu.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/328273/sidang-etik-kasus-pembunuhan-yosua-terus-berlanjut-masih-ada-26-anggota-polri-yang-belum-disidang