Ubah Pertalite Jadi Premium Palsu, Warga Blitar Ditangkap Polisi

2022-08-31 6

BLITAR, KOMPAS.TV - Puluhan jerigen ini berisi ribuan liter BBM jenis premium palsu, yang berhasil disita Satreskrim Polres Blitar. Bahan bakar minyak ini disita polisi dari seorang pengoplos di kecamatan Binangun, kabupaten Blitar.

Dihadapan polisi, Edi Suwarno, mengaku sudah menjalankan aksinya sejak 3 bulan lalu. Modus pelaku yakni mengendapkan BBM jenis pertalite selama beberapa waktu, dan mencampurnya dengan pewarna tekstil.

Hasil sulingan yang telah dicampur pewarna itu, akhirnya terlihat seperti BBM jenis premium, dan dijual ke daerah pesisir Blitar. Pelaku menyasar kawasan pesisir, karena di wilayah tersebut harga jual BBM premium jauh lebih mahal, yakni 12 ribu rupiah per liternya.

Atas perbuatannya, pelaku kini dijerat undang - undang nomor 32 tahun 2001 tentang minyak dan gas bumi, dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara.

#blitar #bbm #subsidi #pertalite #kriminal #pemalsuan #beritakediri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/324155/ubah-pertalite-jadi-premium-palsu-warga-blitar-ditangkap-polisi

Free Traffic Exchange