Lihat Nasabah Sedih karena Kucing Liar Diusir, Atasan Ini Rela Bawa Kucing Kembali ke Kantor

2022-08-24 0

Kepala cabang bank rela jemput kucing liar yang telah diusir karena sebelumnya dinilai mengganggu aktivitas perbankan. Peristiwa cukup menarik ini beredar di media sosial (Medsos) dan viral.
Berdasarkan cuitan Twitter yang diunggah kembali lewat akun Instagram dengan nama pengguna @infia_fact, mulanya, kucing itu diusir satpam bank atas perintah atasannya.
Dihari yang sama setelah satpam mengusir kucing, datang salah seorang nasabah yang tak disebutkan namanya lalu menanyakan di mana keberadaan hewan jenis mamalia itu.
Pasalnya tiap nasabah datang, dia kerap memberikan makan untuk kucing tersebut. Kucing ini selalu nongkrong, mangkal depan kantor sampai tidur di motor yang terparkir di sekitar bank. Selengkapnya dalam video.
 
Vo/Video Editor : Seto