Viral Tawuran Gunakan Sajam dan Petasan, Polisi Akhirnya Tangkap 5 Remaja!

2022-08-21 15

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dua kelompok remaja terlibat aksi tawuran di Under Pass Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan pada Sabtu dinihari 20 Agustus 2022.

Sebanyak dua kelompok remaja ini saling serang menggunakan senjata tajam dan petasan.

Dari rekaman video milik warga, terlihat dua kelompok saling serang menggunakan petasan dan senjata tajam hingga mengganggu arus lalu lintas.

Tawuran ini bukan yang pertama kalinya terjadi.

Diduga, tawuran dua kelompok ini dipicu aksi saling ejek.

Polisi menangkap lima remaja yang diduga terlibat aksi tawuran di kawasan Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan.

Kelimanya dibawa ke Mapolsek Tebet guna pemeriksaan lebih lanjut. Sementara untuk mengantisipasi adanya aksi tawuran susulan, petugas kepolisian melakukan penjagaan di lokasi.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/320943/viral-tawuran-gunakan-sajam-dan-petasan-polisi-akhirnya-tangkap-5-remaja