MALANG,KOMPAS.TV-Kemeriahan bulan kemerdekaan masih dirasakan oleh Aparatur Sipil Negara(ASN) di Kota Malang. Untuk memeriahkan hari kemerdekaan RI, ASN di lingkup Pemerintah Kota Malang mengikuti lomba permainan tradisional, Jumat (19/08/2022).
Keseruan dan gelak tawa nampak pada peserta lomba tradisional yang digelar di Stadion Gajayana Kota Malang. Ratusan peserta dari ASN dan jajaran samping serta Kepolisian, turut ambil bagian dalam lomba tradisional dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-77.
Permainan gobak sodor dan dagongan atau saling mendorong bambu, menjadi permainan tradisional yang dimainkan oleh peserta. Meski sebagian peserta sampai terjatuh saat bermain, namun kebersamaan dan keceriaan tetap terlihat dari para peserta lomba.
Wali Kota Malang Sutiaji yang hadir dalam kegiatan tersebut menjelaskan, bahwa banyaknya permainan tradisional yang dimiliki oleh bangsa Indonesia harus dibanggakan dan tetap dilestarikan.
"Paling tidak dengan begini, kita juga bangga dengan olahraga olahraga kita yang dulu," ujar Sutiaji.
Tak hanya para peserta, untuk lebih memeriahkan lomba, para peserta juga membawa suporter yang terus menyanyikan yel-yel dukungan pada timnya.
#lombaagustusan #hutri
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/320845/seru-dan-meriah-lomba-permainan-tradisional-gobak-sodor-hingga-dagongan