Penasaran dengan Cara Masak Unik Mie Instan Ala Bule, Hasilnya Bikin Wanita Ini Percaya

2022-08-15 5

Mi instan merupakan sajian praktis yang banyak disukai karena nikmat. Penyajiannya pun cukup cepat hanya dengan merebus mi selama beberapa menit dan mencampurkan dengan bumbu yang sudah disediakan.
Siapa sangka, seorang wanita menemukan cara memasak mi instan yang membuat lebih hemat gas dan tak memperbanyak cucian piring. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok direydealova.
Dalam unggahan itu, awalnya wanita ini melihat pasangan bule yang memasak mi instan dengan cara unik. Mereka hanya menuangkan mi instan ke dalam bungkus dan siap untuk disantap.
Ia kemudian mulai meniru cara tersebut. Pertama, ia menggunting permukaan bungkus mi instan namun tak sampai putus. Setelah itu, semua bumbu dikeluarkan dan ia menuangkan air panas ke dalamnya.
Voice Over/Video Editor:Sysy/Praba