Seekor Rusa Terekam Sedang Mencari Makan Di Pemukiman Warga !!

2022-08-10 1

Seekor rusa terekam kamera warga mencari makan di sekitar pemukiman penduduk di wilayah Rumbai, Pekanbaru.

Terlihat seekor satwa dilindungi ini tak jauh dari pagar pembatas perumahan. Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau yang mendapat informasi menurunkan tim untuk melakukan pengecekan di lokasi, namun petugas tidak menjumpai satwa rusa tersebut.\

Diduga satwa itu tersesat sehingga memasuki kawasan pemukiman warga. BBKSDA Riau selanjutnya akan menelusuri apakah satwa tersebut memang mendiami kawasan Taman Hutan Raya Sultan Syarif Kasim atau satwa liar.

BBKSDA Riau mengimbau masyarakat tidak mengambil tindakan anarkis menyakiti satwa karena masuk kategori satwa yang dilindungi.

#riauonline #bbksdariau #rusa