Menelusuri Sejumlah CCTV di Sekitar Rumah Dinas hingga Rumah Pribadi Irjen Ferdy Sambo

2022-08-03 116

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dalam CCTV yang diperiksa Komnas HAM merekam keberadaan Brigadir Yoshua, Barada Eliezer, Irjen Ferdy Sambo dan juga istri, sebelum peristiwa baku tembak terjadi.

Tim Kompas TV mencoba menyusuri rute jalan yang kemungkinan juga dilewati oleh romongan Irjen Ferdy Sambo jika ingin pergi ke rumah dinas dari rumah pribadinya.

Jarak kedua rumah ini hanya sekitar 300 meter, namun jika mengikuti jalur kendaraan, maka jaraknya menjadi lebih dari 1 kilo meter.

Sepanjang jalan yang kami lewati, terdapat sejumlah CCTV yang kemungkinan juga merekam rombongan Sambo ketika melintas, pada 8 Juli lalu.

Salah satunya adalah CCTV di Jalan Duren Tiga Barat, Jakarta.

Baca Juga Komnas HAM akan Panggil Irjen Ferdy Sambo setelah Terima Hasil Uji Balistik dan Periksa Rekaman CCTV di https://www.kompas.tv/article/315184/komnas-ham-akan-panggil-irjen-ferdy-sambo-setelah-terima-hasil-uji-balistik-dan-periksa-rekaman-cctv

Pihak Komnas HAM telah menyatakan adanya rekaman yang menunjukkan Brigadir Yoshua masih hidup setelah kembali dari Magelang.

Dari rekaman itu tampak istri Ferdy Sambo masuk ke dalam rumah pribadinya di Jalan Saguling bersama dengan Bharada Eliezer dan Brigadir Yoshua.

Saat itu, Irjen Ferdy Sambo sudah tiba lebih awal.

Dalam rekaman lain disebutkan bahwa istri Ferdy Sambo tampak keluar rumah pribadi menuju rumah dinas di Komplek Polri.

Di rumah dinas itulah terjadi baku tembak yang menewaskan Brigadir Yoshua.

_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/315537/menelusuri-sejumlah-cctv-di-sekitar-rumah-dinas-hingga-rumah-pribadi-irjen-ferdy-sambo