KOMPAS.TV-Beras yang terbuat dari sumber karbohidrat lain, disebut dengan beras analog.
Menyadur Kompas.com, bentuk beras analog mirip dengan beras padi, dibuat dengan mesin khusus
Bahan utama beras analog, dari umbi-umbian, seperti singkong, ubi, atau bahan lain, seperti pisang, jagung, dan sukun.
"Pemerintah kita sebenarnya sudah mencanangkan program gizi seimbang, mengonsumsi pangan beragam tidak pada satu jenis bahan pangan", ungkap Yannie Asrie Widanti, Dosen Teknologi Hasil Pertanian di Universitas Slamet Riyadi.
Yannie menambahkan, orang yang mengonsumsi beras analog adalah mereka yang sadar akan gaya hidup sehat atau mengidap penyakit tertentu yang menghindari beras nasi.
Menurut Yannie, beras analog memiliki nutrisi yang menyerupai sumber pangannya, jadi nutrisinya tidak kalah dari beras padi.
Beras analog dapat dibeli di e-commerce dengan harga yang beragam. Dengan kisaran harga misalnya untuk beras analog jagung bobot 250 gram di e-commerce dijual dengan harga Rp 15.000.
Baca Juga Muhadjir Effendy soal Beras Dikubur JNE: Kita Enggak Rugi, Itu Ditanggung JNE di https://www.kompas.tv/article/315499/muhadjir-effendy-soal-beras-dikubur-jne-kita-enggak-rugi-itu-ditanggung-jne
Editor Video & Grafis: Dimas WPS
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/315550/mengenal-beras-analog-makanan-pokok-alternatif-selain-beras-padi