Cara Baru Nikmati Minuman Sachet, Warganet: Sekte Apa Lagi Nih Bestie

2022-08-02 1

Minuman sachet sering kali menjadi favorit bagi banyak orang. Rasanya yang menyegarkan dan praktis dalam penyajian menjadikan minuman ini banyak digandrungi.
Salah satu minuman sachet yang populer adalah Pop Ice. Minuman ini biasanya disajikan dengan cara diblender atau diseduh dan ditambahkan es batu.
Siapa sangka, seorang wanita memiliki cara tersendiri untuk menikmati Pop Ice. Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @aghniyyaa.
Awalnya, wanita ini mengeluarkan es batu dan dimasukkan ke dalam mangkuk. Setelah itu, ia akan menuangkan bubuk minuman sachet di atasnya dan diaduk hingga rata.
Vo/Video Editor: Fifa/Gregorius Ayuda