Banyak Perkara yang Ditangani, Pengadilan Negeri Baturaja di OKU Naik Kelas ke 1 B!

2022-07-22 120

KOMPAS.TV - Pengadilan Negeri Baturaja di Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatra Selatan resmi naik kelas dari kelas 2 ke kelas 1 B.

Kenaikan kelas ini merupakan konsekuensi dari banyaknya perkara yang ditangani oleh Pengadilan Negeri Baturaja.

Diharapkan, dengan kenaikan kelas ini juga disertai dengan peningkatan kualitas pelayanan untuk masyarakat.

Sementara itu, Ketua Pengadilan Negeri Baturaja, mengatakan pihaknya berterima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam mewujudkan kenaikan kelas pengadilan cabang Baturaja ini.

Ia berharap jajarannya berkomitmen mewujudkan dan meningkatkan pelayanan yang lebih baik lagi untuk masyarakat.

Pengadilan Negeri Baturaja berpeluang untuk kembali naik ke kelas 1 A jika bisa menangani seribu lebih kasus.

Untuk mendapatkan itu, Pengadilan Negeri Baturaja berkomitmen semakin meningkatkan pelayanan dan profesionalisme hakim serta ASN.

_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/311727/banyak-perkara-yang-ditangani-pengadilan-negeri-baturaja-di-oku-naik-kelas-ke-1-b