Tegas! Putin soal Dampak Sanksi Ekonomi pada Rusia: Kami Tidak Akan Menyerah

2022-07-19 184

JAKARTA, KOMPAS TV - Presiden Rusia Vladimir Putin tegaskan misinya memperbaiki kondisi ekonomi negara.

Hal tersebut menyikapi sanksi ekonomi yang menggerus Rusia akibat invasi ke Ukraina.

Putin menyebut bahwa Rusia tak akan menyerah pada keadaan. Ia pun mengatakan saat ini ekonomi Rusia sedang pulih.

Baca Juga Tak Percaya Putin Sakit dan Akan Dibunuh, Petinggi Militer Inggris Sebut Itu Hanya Angan-Angan di https://www.kompas.tv/article/310331/tak-percaya-putin-sakit-dan-akan-dibunuh-petinggi-militer-inggris-sebut-itu-hanya-angan-angan

"Kami tidak akan menyerah, merasa kehilangan atau,seperti yang diprediksi oleh beberapa simpatisan kami, mundur beberapa dekade." ujar Putin.

Putin menyebut bahwa Rusia fokus pada solusi-solusi baru untuk memulihkan perekonomian negara.

Rusia akan menggunakan cadangan teknologi dalam negeri, dan berdaulat atas hal tersebut.

"Sebaliknya, menyadari tumpukan besar kesulitan yang kami hadapi, kami akan secara intensif dan kompeten mencari solusi baru, secara efektif menggunakan cadangan teknologi berdaulat yang ada dan mengembangkan perusahaan inovatif dalam negeri." lanjut Putin.

Dalam kesempatan yang sama, Putin menyebut bahwa Rusia tidak akan sepenuhnya terputus dari negara-negara di dunia.

Rusia sendiri lakukan invasi militer ke Ukraina sejak Ferbuari lalu.

Atas tindakannya, kelompok-kelompok negara lain berikan sanksi ekonomi pada Rusia.

Video Editor: Febi Ramdani

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/310749/tegas-putin-soal-dampak-sanksi-ekonomi-pada-rusia-kami-tidak-akan-menyerah