Hendak Bubarkan 2 Kelompok Pemuda yang Saling Serang dengan Batu dan Anak Panah, 2 Polisi Terluka!

2022-07-16 509

TUAL, KOMPAS.TV - Dua kelompok pemuda di Kota Tual, Maluku, kembali terlibat bentrokan.

Akibat bentrokan, dua pemuda dan sejumlah anggota polisi terluka.

Saling serang menggunakan batu dan panah terjadi antara kelompok pemuda dari Kompleks SKB UN dan Wearhir, di Kelurahan Ketsoblak, Kota Tual, Maluku, Sabtu (16/07) dini hari.

Baca Juga 4 Tersangka Kasus Bentrokan Antar Kelompok di Babarsari Berhasil Ditahan, 1 Orang Masih Buron! di https://www.kompas.tv/article/307476/4-tersangka-kasus-bentrokan-antar-kelompok-di-babarsari-berhasil-ditahan-1-orang-masih-buron

Akibatnya, dua pemuda terluka terkena panah.

Bentrokan juga mengakibatkan Wakapolres Tual dan salah satu anggota mengalami luka terkena anak panah, saat berusaha melerai kedua kelompok.

Bentrokan dipicu provokasi dua pemuda yang diduga dalam kondisi mabuk, dengan melempar botol ke arah kelompok yang lain, sehingga bentrok tak dapat terelakkan.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/309878/hendak-bubarkan-2-kelompok-pemuda-yang-saling-serang-dengan-batu-dan-anak-panah-2-polisi-terluka

Free Traffic Exchange